Tambahan bench di bawah jendela menjadikan fungsi kamar anak lebih maksimal. Selain tempat tidur, anak jadi memiliki alternatif tempat duduk atau tidur.
Bench atau kursi persegi sepanjang 80cm pada kamar ini diaplikasikan untuk tujuan pemanfaatan ruang sisa. Awalnya hanya
sekadar itu, namun setelah jadi, efek yang ditumbulkannya cukup besar. Kursi bisa menjadi tempat santai. Bagian bawahnya, dapat dipergunakan sebagai ruang penyimpanan.Sebagai tambahan, kursi juga dibuat selaras dengan tampilan utama ruang. Warna dan motif kain pelapisnya disesuaikan dengan warna dan motif ranjang serta bed cover-nya.
(tik_Whery, fot_Hendra Nizwar, Da Vinci Indonesia)

No comments:
Post a Comment